PT Pertamina Patra Niaga Regional JBB Salurkan Bantuan Korban Banjir di Karawang

Karawang (BeritaReportase) :

PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat terdampak bencana. Melalui Sales Area Karawang dan Fuel Terminal Cikampek, Pertamina menyalurkan bantuan logistik bagi korban banjir di Kabupaten Karawang.

Penyerahan bantuan berlangsung di Posko Siaga Darurat Bencana (7/3) dan diterima langsung oleh Kepala Pelaksana BPBD Karawang, Mahpudin. Pertamina tidak hanya berperan sebagai penyedia energi, tetapi juga sebagai perusahaan yang aktif dalam aksi sosial dan kemanusiaan di Indonesia.

Sebagai bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) Pertamina Peduli, perusahaan energi nasional ini terus bergerak untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana alam.

Eko Kristiawan, selaku Area Manager Communication, Relations & CSR Regional Jawa Bagian Barat PT Pertamina Patra Niaga, menegaskan bahwa program ini bertujuan untuk meringankan beban para korban banjir.

“Melalui Program Pertamina Peduli, kami berharap dapat membantu masyarakat yang terdampak banjir dan memberikan dukungan dalam masa pemulihan,” ujar Eko.

Adapun bantuan yang diberikan Pertamina mencakup berbagai kebutuhan pokok, antara lain: Tabung Bright Gas, Beras dan minyak goreng, Mi instan, susu UHT dan biskuit, Makanan bayi serta perlengkapan lainnya yang sangat dibutuhkan di posko pengungsian.

Kepala Pelaksana BPBD Karawang, Mahpudin, menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan dari Pertamina.

“Bantuan ini sangat berarti bagi masyarakat yang terdampak banjir. Kami akan segera menyalurkannya untuk memenuhi kebutuhan di posko pengungsian dan dapur umum,” ungkap Mahpudin.

Sebagai perusahaan yang selalu mengutamakan kepentingan masyarakat, Pertamina juga menyediakan layanan informasi dan pengaduan melalui Pertamina Call Center (PCC) 135 atau email pcc135@pertamina.com.

Dengan aksi nyata ini, Pertamina kembali membuktikan komitmennya dalam membantu masyarakat, tidak hanya melalui penyediaan energi tetapi juga dalam aspek sosial dan kemanusiaan.

)**Nawasanga

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours