Raffi Ahmad Prihatin, Doakan Wendy Cagur Cepat Sembuh dari GERD

Jakarta (BeritaReportase) :

Presenter ternama, Raffi Ahmad, mengungkapkan rasa prihatinnya terhadap Wendy Cagur yang dilarikan ke rumah sakit akibat GERD atau penyakit asam lambung. Raffi berharap sahabatnya itu segera pulih dan bisa kembali beraktivitas seperti biasa.

“Itu kesehatan harus kita jaga, buat Wendy Cagur harus sembuh,” ujar Raffi Ahmad saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/3/2025).

Tidak hanya untuk Wendy, Raffi juga memberikan pesan kepada masyarakat, terutama para pekerja seni yang tetap bekerja di bulan Ramadan. Ia menyoroti pentingnya menjaga kesehatan, mengingat banyak artis yang menjalani jadwal padat, mulai dari program sahur, siang, hingga acara live lainnya.

“Buat teman-teman kita semua yang mencari nafkah di bulan puasa, para pekerja seni yang bawain acara sahur lanjut pagi siang, harus jaga tenaga dan stamina,” sambungnya.

Raffi pun turut mendoakan kesembuhan Wendy dan mengingatkan agar semua orang menjaga kondisi tubuh agar ibadah puasa tetap lancar.

“Buat Wendy Cagur cepat sembuh, buat yang lain jaga kesehatan. Bulan suci Ramadan biar puasa lancar dan kerjaan lancar,” tuturnya.

Kabar Wendy Cagur yang harus mendapatkan perawatan medis pertama kali disampaikan oleh sang istri, Ayu Natasya. Wendy mengalami kondisi memburuk usai menjalani syuting program sahur.

Awalnya, Wendy dibawa ke rumah sakit terdekat dari lokasi syuting. Namun, karena membutuhkan perawatan lebih intensif, ia kemudian dipindahkan ke rumah sakit dekat kediamannya.

Rekan sesama artis, Ruben Onsu, juga menunjukkan rasa simpatinya dengan membagikan video Wendy yang tengah dibawa menggunakan ambulans. Dalam video tersebut, Wendy tampak terbaring lemah, sementara Ayu Natasya terlihat sedih melihat kondisi suaminya.

Unggahan Ruben langsung dibanjiri doa dari netizen yang berharap Wendy segera pulih dan kembali menghibur di layar kaca.

Sampai berita ini diturunkan, Wendy masih menjalani perawatan intensif. Semoga kondisi Wendy segera membaik dan bisa kembali beraktivitas seperti sedia kala.

)**Djunod

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours