Jakarta (BeritaReportase) :
Dunia kuliner Jakarta kembali kedatangan pemain baru yang siap menggoda lidah para pecinta masakan Nusantara. Sambal & Spice, restoran terbaru persembahan Blue Sky Group, resmi hadir sebagai destinasi kuliner yang mengedepankan cita rasa autentik Indonesia dengan sentuhan modern. Dengan mengusung tagline “Spice Up Your Taste Journey With Indonesian Dining”, restoran ini menggabungkan tradisi kuliner dan gaya penyajian kekinian yang memikat.

Sambal & Spice membuka dua gerainya secara serentak di lokasi yang sangat strategis: Petamburan yang berdampingan langsung dengan Hotel Blue Sky Petamburan, dan Raden Saleh yang bersebelahan dengan Hotel Blue Sky Pandurata. Keberadaan restoran ini menambah nilai lebih bagi tamu hotel dan warga Jakarta yang ingin merasakan sensasi makan di tempat yang nyaman dan elegan tanpa mengorbankan keaslian rasa.
Dengan lebih dari 80 pilihan menu makanan dan minuman, Sambal & Spice memanjakan pengunjung dengan berbagai hidangan khas dari berbagai penjuru Indonesia. Mulai dari sambal yang pedas menggigit hingga olahan rempah yang kaya rasa, semuanya disajikan dengan kualitas hotel namun harga tetap terjangkau—setara dengan harga makanan di pusat perbelanjaan pada umumnya. Menariknya, biaya layanan di restoran ini hanya sebesar 5%, membuat pengalaman bersantap makin menyenangkan.

Kualitas Rasa yang Diprioritaskan
Executive Chef Sambal & Spice, Supratman, menjelaskan bahwa setiap hidangan diracik dengan bahan-bahan premium dan teknik memasak yang mempertahankan keaslian rasa tradisional. Hal ini diamini oleh Calvin Petter, Corp. General Manager F&B, yang menekankan bahwa misi restoran ini adalah menghadirkan rasa yang tidak hanya lezat, tetapi juga membangkitkan kenangan akan kampung halaman.

Direktur Operasi Blue Sky Group, Asep Supardi turut menyambut antusias kehadiran Sambal & Spice sebagai bagian dari sinergi antar unit bisnis. Ia meyakini bahwa restoran ini akan menjadi daya tarik utama bagi tamu hotel maupun warga Jakarta yang mendambakan pengalaman kuliner khas Indonesia dengan standar layanan tinggi.
Menjangkau Berbagai Kalangan
Untuk memperluas jangkauan pasar, Riska Yuvista, Corporate Marketing Communications Manager Blue Sky Group, menyampaikan bahwa Sambal & Spice telah menyiapkan strategi promosi yang melibatkan komunitas kuliner, influencer, food vlogger, serta media. Selain itu, Sambal & Spice juga mengadakan promo spesial soft opening dari 22 April hingga 22 Mei 2025, yang sayang untuk dilewatkan:
Beli 2 menu utama, gratis 1 appetizer
Es Teh gratis dengan setiap pemesanan
Cashback Voucher Rp50.000 untuk pembelian minimal Rp500.000

Tak hanya untuk makan di tempat, Sambal & Spice juga melayani pembelian take-away, sehingga pelanggan tetap bisa menikmati kelezatan masakan Nusantara di rumah. Dengan konsep yang fleksibel dan menyeluruh ini, Sambal & Spice siap menjadi pusat eksplorasi rasa bagi pecinta kuliner Indonesia di Jakarta.
Untuk informasi dan promo menarik lainnya, ikuti akun Instagram resmi mereka di @sambainspice.
)**Nawasanga
+ There are no comments
Add yours