Jakarta (BeritaReportase) :
Raisa Andriana, salah satu penyanyi paling populer di Indonesia, kembali menjadi sorotan. Ungkapan viral “Harta, Tahta, Raisa” yang sudah lama beredar di media sosial kini menjadi perbincangan hangat. Bahkan, frasa ini diangkat sebagai judul film dokumenternya.
Saat tampil di program Lapor Pak! yang tayang di YouTube Trans7 Official (2/3/2025), Raisa mengungkap perasaannya terkait idiom tersebut.
“Pertama-pertama sih kayak, ‘Eh apa sih maksudnya?’, tapi lama-lama sudah kayak jadi internal joke akhirnya ya,” ujar istri Hamish Daud itu.

Meski populer, Raisa dikenal sebagai figur publik yang jarang muncul dalam acara TV untuk membahas kehidupan pribadinya. Ia mengaku lebih nyaman menjaga privasi dan fokus pada karier.
“Sebenarnya takut saja sih karena kan panjang, entar ada salah-salah ngomong. Takut saja gitu,” kata pelantun Kali Kedua itu.
Tak hanya di televisi, Raisa juga membatasi unggahan pribadinya di media sosial, terutama terkait putrinya, Zalina Raine Wyllie.
“Ya biar lebih private saja, lebih lega saja gitu,” tambahnya.
Raisa juga berbagi cerita tentang perubahan besar dalam hidupnya setelah menjadi seorang ibu. Ia mengungkap ada hal kecil yang kini menjadi kebiasaan baru baginya.
“Berhitung kayak satu, dua, menurut gue itu tadinya sesuatu yang nggak ada, terus pas sudah punya anak ada lagi. Ibu rumah tangga bukan hanya, (tapi) banyak kerjaannya lho,” tegasnya.
Dengan pilihannya untuk lebih menjaga privasi, Raisa tetap menunjukkan profesionalisme dan dedikasi tinggi dalam karier musiknya. Meski jarang tampil di TV, penggemarnya tetap setia menantikan karya-karyanya yang selalu memukau.
**Djunod
+ There are no comments
Add yours